SURYATIMUR.ID.SRLAYAR – Ketiga Pimpinan DPRD tersebut masing-masing Mappatunru, S.Pd sebagai Ketua, Sofyan Indra Pratama Ramli, S.E.,M.M. selaku Wakil Ketua I dan Arfianto, S.T.P, selaku Wakil Ketua II, menjalani pengambilan sumpah janji, pada Rabu (06/11) kemarin.
Meskipun tidak hadir secara langsung dalam rapat paripurna pengambilan sumpah dan janji tersebut karena sedang tugas kedinasan, Kapolres berharap dengan telah terbentuknya struktur Pimpinan DPRD, maka Lembaga Legislatif ini dapat lebih maksimal dalam memperjuangkan kepentingan Masyarakat Selayar.
“ Selamat dan Sukses atas Pelantikan Pimpinan DPRD Selayar, semoga tetap amanah dalam mengemban tugas dari rakyat “ kata AKBP Adnan.
Ia pun, berharap dukungan dari DPRD untuk bersama mensukseskan Pilkada Serentak 2024, yang sebentar lagi akan sampai ke puncak Tahapan, yaitu Pemungutan Suara tanggal 27 November 2024 mendatang.
“ Pimpinan dan Anggota DPRD adalah Tokoh yang memiliki basis massa, sehingga dengan dukungan dari rekan-rekan di DPRD saya semakin optimis, bersama kita dapat menyelesaikan seluruh Tahapan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Kepulauan Selayar, dengan aman, lancar dan berintegritas” harap Kapolres.
Untuk diketahui, Pimpinan DPRD Kepulauan Selayar resmi ditetapkan setelah terbitnya Keputusan Gubernur Sulawesi Selatan Nomor : 1296/X/Tahun 2024 Tentang Peresmian Pengangkatan Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Masa Jabatan Tahun 2024-2029.
(Humas Polrer)
Laporan : Andi Malik
Komentar